Susu Kambing

SUSU. Nama minuman yang satu ini pastinya bukan nama yang asing di hidup kita, sejak bayi bahkan sejak lahir, kita sudah sangat akrab dengan yang namanya susu. Mulai dari yang istilahnya air susu ibu ( ASI ), susu formula, susu fullcream, susu kaleng, susu sachet bahkan sampai dengan yang memakai istilah sedikit berbahaya seperti SUSU KUDA LIAR. Yang jelas kalau kita berbicara tentang minuman susu maka akan selalu identik dan dikaitkan dengan yang namanya kesehatan karena sejak dahulu manfaat susu memang sudah tidak diragukan lagi dalam dunia kesehatan.
Setelah air susu ibu, konon susu sapi juga disebut sebagai minuman yang sangat populer dikalangan konsumen susu baik itu yang sudah diolah dalam bentuk susu kalengan atau susu segar dan hasil fermentasinya seperti yoghurt.
Namun pernahkah anda mendengar nama Susu Kambing? Atau Pernahkah anda mengkonsumsi susu kambing?
Di Indonesia mungkin sering atau pernah kita dengar nama Kambing Etawa, yang konon katanya adalah merupakan peranakan hasil kawin silang antara kambing jamnapari dari India dengan kambing lokal dari Indonesia. Ciri khas kambing etawa ini adalah memiliki postur tubuh yang  lebih besar, kepala menonjol dan bentuk kuping yang panjang berlipat. Kambing ini memang sengaja dikembangkan untuk pembiakan dan produksi susunya.
Nah, untuk menjaga kualitas yang ingin dihasilkan maka pemberian pakan kambing etawa ini harus benar-benar diperhatikan dan terjaga asupannya. Berikut adalah beberapa bahan pakan untuk ternak kambing etawa dari informasi yang penulis dapatkan, diantaranya : Daun Kaliandra, daun dadap, glagahan, rumput gajah, daun nangka, daun singkong ( termasuk singkongnya ), daun ketul sapi, jagung muda, pohon dan daun jagung, daun sengon, mahoni, daun waru rengis, daun rereside dan daun lainnya yang penulis sendiri masih merasa asing dengan namanya, selain pakan tambahan lainnya seperti bungkil, polar, gula jawa, buah nangka hijau, kulit keelai dan sebagainya.

Untuk kali ini, kita cukup berbicara tentang kambing etawa terlebih dahulu. Sedangkan mengenai manfaat dan khasian minuman susu kambing ini akan kita bahas pada tulisan berikutnya.
Susu Kambing 4.5 5 Unknown 4 Desember 2015 SUSU. Nama minuman yang satu ini pastinya bukan nama yang asing di hidup kita, sejak bayi bahkan sejak lahir, kita sudah sangat akrab denga...


On : 4 Desember 2015,

If you enjoyed this article, sign up for free updates.

author picture

About Author

I'am Unknown, a part-time blogger from Indonesia who is the founder And Author of Saung Sukareret. I have desire on traveling, visiting new places, meeting new people, and sharing happiness, english education has been part of my life. You can subscribe me on G+ @ Unknown .

Tidak ada komentar

Posting Komentar